Sebelumnya saya penasaran dengan produk kripik nangka yang dihasilkan dari negara lain. Selain tipe mesin vaccuum frying yang berbeda, saya juga penasaran rasa yang dihasilkan. Kripik kelapa saya pernah mencobanya, oleh-oleh dari saudara ketika berkunjung ke Thailand.
Tidak disangka-sangka seorang rekan pulang dari Vietnam membawa oleh-oleh berupa Kripik Buah. Yang pertama adalah Kripik Buah dengan gambar berbagai macam buah dan yang kedua dengan gambar buah Nangka. Wah, langsung saya coba Kripik Buah tersebut. Mari kita lihat Kripik Nangka Vietcong tersebut.
Kemasannya Kripik Nangka dari Vietnam sangat bagus seperti buatan pabrik, dengan ukuran berat 250 gram. Ada kata-kata Mit-Say, saya kira itu adalah merk dari produk tersebut, ternyata artinya Mit-Say adalah Kripik Nangka. Gambar di bungkus Kripik Nangka saya duga adalah Nangka Muda, terlihat dari warna yang hijau dan batang yang sangat tipis. Dari tampilan bolehlah Kripik Nangka Vietnam ini, tetapi bagaimana dengan rasa? Penasaran, saya buka bungkus Kripik Nangka Vietnam dan terlihat warna kripik nangka tersebut sangat kuning dan ternyata kripik nangka tersebut ditaburi dengan sesuatu yang berwarna kuning berbentuk tipis-tipis. Mungkin dicampur dengan serbuk Nangka manis? Rasanya ternyata kurang manis dan alami kripik nangka Vietnam ini, mungkin benar dengan gambar dibungkus tersebut, yaitu terbuat dari nangka yang belum matang, kemudian ditaburi dengan sesuatu.
Kripik Nangka Vietnam jelas berbeda dengan Kripik Nangka buatan lokal di sini. Kripik Buah Nangka lokal buatan Indonesia terbuat dari Nangka matang dengan rasa yang manis, sehingga Kripik Buah Nangka yang dihasilkan juga sudah manis dan tidak perlu dicampur sesuatu, sehingga Kripik Nangka yang dihasilkan berkualitas prima dan tahan lama.