Jumat, 22 April 2011

Kripik Nangka Vietcong

Sebelumnya saya penasaran dengan produk kripik nangka yang dihasilkan dari negara lain. Selain tipe mesin vaccuum frying yang berbeda, saya juga penasaran rasa yang dihasilkan. Kripik kelapa saya pernah mencobanya, oleh-oleh dari saudara ketika berkunjung ke Thailand.

Tidak disangka-sangka seorang rekan pulang dari Vietnam membawa oleh-oleh berupa Kripik Buah. Yang pertama adalah Kripik Buah dengan gambar berbagai macam buah dan yang kedua dengan gambar buah Nangka. Wah, langsung saya coba Kripik Buah tersebut. Mari kita lihat Kripik Nangka Vietcong tersebut.


























Kemasannya Kripik Nangka dari Vietnam sangat bagus seperti buatan pabrik, dengan ukuran berat 250 gram. Ada kata-kata Mit-Say, saya kira itu adalah merk dari produk tersebut, ternyata artinya Mit-Say adalah Kripik Nangka. Gambar di bungkus Kripik Nangka saya duga adalah Nangka Muda, terlihat dari warna yang hijau dan batang yang sangat tipis. Dari tampilan bolehlah Kripik Nangka Vietnam ini, tetapi bagaimana dengan rasa? Penasaran, saya buka bungkus Kripik Nangka Vietnam dan terlihat warna kripik nangka tersebut sangat kuning dan ternyata kripik nangka tersebut ditaburi dengan sesuatu yang berwarna kuning berbentuk tipis-tipis. Mungkin dicampur dengan serbuk Nangka manis? Rasanya ternyata kurang manis dan alami kripik nangka Vietnam ini, mungkin benar dengan gambar dibungkus tersebut, yaitu terbuat dari nangka yang belum matang, kemudian ditaburi dengan sesuatu.

Kripik Nangka Vietnam jelas berbeda dengan Kripik Nangka buatan lokal di sini. Kripik Buah Nangka lokal buatan Indonesia terbuat dari Nangka matang dengan rasa yang manis, sehingga Kripik Buah Nangka yang dihasilkan juga sudah manis dan tidak perlu dicampur sesuatu, sehingga Kripik Nangka yang dihasilkan berkualitas prima dan tahan lama.

Sabtu, 08 Januari 2011

Cabai kering

Hari-hari belakangan ini komoditas cabai ramai dibicarakan. Tingginya kenaikan harga cabai membuat cabe menjadi barang mewah. Harga cabai kini antara 80 ribu sampai 100 ribu perkilonya. Kenaikan harga cabe yang tinggi ini memusingkan para pengguna cabe. Hal ini sudah kami rasakan ketika membeli pecel ayam, tidak terasa pedas lagi karena sambalnya lebih banyak tomatnya. Membeli risoles ayam kini tidak mendapatkan cabe rawit walau satu biji pun.

Cabai ternyata juga memunculkan komentar atau ide-ide yang mencengangkan. Komentar-komentarnya adalah sebagai berikut:

1. Jangan makan cabe dahulu, itu kata seorang pejabat yang mengkoordinasi kementrian
2. Hapus cabai dari komoditas perhitungan laju inflasi adalah satu komentar yang terlontar dari seorang pejabat yang mengurusi keuangan negara
3. Tanam cabe di rumah saja, ujar seorang ibu pejabat, yang mengaku mengaku menanam sekitar 200 pohon cabai di rumahnya

Marilah kita coba ide-ide di atas tersebut, akan tetapi saya ragu ide-ide di atas akan berhasil. Karena pertanyaan saya adalah siapa yang akan melaksanakan ide jangan makan cabe, hapus komoditas cabai dan tanam cabai di rumah tersebut. Secara orang kita sangat suka sekali rasa pedas, tidak tahu cara menghapus komoditas cabai dan banyak rumah yang tidak mempunyai pekarangan untuk menanam cabai. Terus kalau harga gula atau telur naik, jangan-jangan disuruh tanam pohon tebu dan ternak ayam petelur !!

Salah satu cara mengatasi lonjakan harga cabai adalah membuat cabai kering. Cabai kering yang dimaksud bukan cabai berbentuk serbuk, tetapi cabai segar yang kadar airnya telah diminimalisasi dengan cara divacuum. Untuk itu diperlukan suatu mesin vacuum vrying. Setelah cabai digoreng dan divacuum, cabai kering tersebut dikemas dalam aluminium foil.

Cara memakai cabai kering adalah cukup dengan direndam dengan air panas, cabai kering akan menjadi segar kembali dan siap untuk dibuat sambal. Wah, jadi ingin makan pecel ayam yang pedas nih.

Jika anda ingin membuat cabai kering, kami siap menjalin kerja sama untuk membuatnya. Anda tinggal menyiapkan bahan-bahannya dan kami yang akan mengolahnya menjadi cabe kering. Sudah tentu hal ini sebaiknya dilakukan ketika harga cabai normal kembali.